Minggu, 17 Juli 2016

Ngeri ! Video Ini Merekam Detik-detik Seorang Pengendara Motor Tertabrak Kereta Api


Puluhan pengguna jalan di kawasan Kokrosono, Semarang terhenyak. Sandal yang dikenakan seorang pemotor terbang tinggi setelah pemiliknya dihantam KA.
Inilah akibatnya apabila nekad menerobos palang pintu perlintasan KA.

Adegan tersebut ditampilkan oleh video yang diunggah oleh akun Facebook Guntur Hanafi.
Ia menulis, "kejadian di Kokrosono Semarang, siang kemarin,gra2 tak sabar , menorobos palang pintu kereta, seorang bapak meninggal dengan naas, beruntung yang di belakang bisa reflek, palang pintu 2 sepur (rel/track ) jangan berani2 ditrobos, yang satu aja ngeri palagi 2, pelajaran berharga bagi kita semua. video by Lhofer Rixno"

Bersama postingan tersebut Guntur mengunggah satu video dan dua foto setelah kejadian. Nampak tubuh korban tergeletak di tepi jalur rel. Sementara foto kedua memperlihatkan motor korban yang diduga Honda Mega Pro.

Sayangnya, belum diketahui nomor polisi motor tersebut, juga identitas korban.
Video yang diunggah pada Sabtu (16/7/2016) sekitar pukul 01.00 memperlihatkan beberapa pengendara motor menerobos palang pintu perlintasan KA yang telah ditutup. Setelah KA dari kiri melintas, beberapa pemotor memacu motornya.



Namun mendadak dari arah kanan muncul KA yang langsung menghantam pengendara motor terdepan. Terlihat benda yang diduga sanal korban terlempar tinggi sesaat setelah korban dan motornya dihantam KA.
Postingan video ini telah ditonton oleh sekitar 26 ribu kali dan dibagikan 127 kali. Selain itu, postingan juga mendapat respon dari teman Guntur.
Akun Monz M. Junianto berkomentar, "Neng kokrosono emang ngeri kang, dalane sesek, rel'e mandan duwur sekang aspal. Sering kecelakaan juga walaupun udu ketabrak/kesremped sepur. Sing sering pada tiba dewek. (Di Kokrosono memang ngeri, kang. Jalannya sempit, relnya tinggi dari aspal. Sering kecelakaan juga walaupun buka tertabrak/terserempet kereta. Yang sering, pada jatuh, red).
Sementara itu akunLhofer Rixno yang oleh Guntur disebut sebagai perekam video berkomentar: Niate meh video kreto lewat mas, malah g sengaja merekam peristiwa kecelakaan, padahal bapakke megapro mau neng jejerku mas malah mandek nng ngarep portal. (Niatnya mau merekam kereta lewat mas, malah gak sengaja merekam peristiwa kecelakaan, padahal bapaknya (korban, red) awalnya di sebelahku, malah berhenti depan portal, red)
Guntur kemudian juga membalas: Pelajaran berharga sekali pasti ini mas buat sampean. Buat mas yg pake motor grand. Sama yang buat disebrang yang pasti sangat jelas ngeliatnya.. Videonya salut mas. Saya upload sebentar udah ratusan yg share. Semoga bisa bermanfaat dan mengurangi kejadian seperti ini. Manfaate mangke balik Ming sampean maneh niku.. Selaku sing due video. (Pelajaran berharga sekali ini pasti mas untuk Anda. Untuk yang memakai motor grand. Sama yang berada di seberang pasti sangat jelas melihatnya. Videonya salut mas. Saya upload sebentar sudah ratusan yang share. Semoga bisa bermanfaat dan mengurangi kejadian seperti ini. Manfaatnya kembali ke Anda sekalian. Selaku yang punya video, red).(*)
Load disqus comments

0 komentar