Jumat, 15 Juli 2016

Anggaran Puluhan Miliar, Begini Wujud Menggelikan Toilet di Gedung DPRD

Gedung DPRD DKI Jakarta baru saja diselesaikan pada tahun 2012 kemarin. Tetapi, gedung para wakil rakyat tersebut kondisi toiletnya mengalami kerusakan yang cukup parah. Padahal untuk setiap tahunnya, dianggarkan puluhan miliar untuk perbaikan.

Penelusuran hatree.me, toilet yang ada di setiap lantai banyak yang tak berfungsi. Bahkan ada kloset yang berada di lantai dua gedung DPRD sudah ditutupi dengan menggunakan plastik fiber karena mampet.

Tambah lagi beberapa wastafel yang terlihat tak berfungsi karena rusak. Ada juga internit toilet yang terlihat rusak dan tempat buang air kecil yang ada di lantai empat gedung ditutupi tempat sampah.

Kepala Bagumsek DPRD DKI Jakarta, Suprapto menjelaskan kalau kerusakan itu diakibatkan oleh oknum yang tak bertanggung jawab. Mereka menggunakan toilet namun tak diperhatikan fungsinya sehingga rusak saat libur lebaran.

Toilet Gedung DPRD Jakarta
Toilet Gedung DPRD Jakarta
“Tapi secepatnya akan kami lakukan perbaikan,” jelasnya.

Ia juga menambahkan sebagian besar fasilitas toilet tak berfungsi karena permasalahan instalasi air di dalam dinding yang mengalami kebocoran. Mengenai biaya perbaikan, Ia mengaku kalau sudah punya biaya sendiri dari biaya deretan anggaran pemeliharaan Gedung DPRD.

Baca juga: (Ketua DPRD bagi-bagi uang Reklamasi, Begini Reaksi Tegas Saut Situmorang!)

“Biaya pemeliharaannya masuk di biaya pemeliharaan gedung. Ada item-itemnya khusus toilet,” jelasnya.

Bukan hanya itu saja, dalam waktu dekat, pihaknya punya rencana untuk mengajukan beberapa instalasi yang katanya perlu diperbaiki yaitu seperti instalasi AC, listrik dan plafon.

Catatan hatree.me pada tahun 2014 silam, Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta telah melakukan renovasi toilet dan gedung tersebut dengan nilai lebih dari Rp 50 miliar. Kemudian, pada tahun 2015 dianggarkan kembali sebesar Rp 28 miliar.

Bagaimana menurut Anda?

 http://www.hatree.me/
Load disqus comments

0 komentar